BLOG AKU ANAK INDONESIA

Cintai hasil karya anak bangsa sendiri

Friday, 7 September 2018

TUGAS PPKN : SOAL DAN KUNCI JAWABAN MATERI KEUANGAN NEGARA

TUGAS PPKN
SOAL DAN KUNCI JAWABAN MATERI KEUANGAN NEGARA


 
1.    Semua hak dan kewajiban Negara yang dapat dinilai dengan uang, serta segala sesuatu baik berupa uang maupun berupa barang yang dapat dijadikan milik Negara berhubung dengan pelaksanaan hak dan kewajiban. Berikut adalah pengertian dari…

A.    Keuangan Negara
B.    Bank
C.    Koperasi
D.    Asuransi
E.    Pertahanan Negara

2.    Definisi keuangan Negara diatur dalam pasal 1 ayat 1 UU No…
A.    23 tahun 2003
B.    17 tahun 2003
C.    17 tahun 2004
D.    18 tahun 2003
E.    18 tahun 2004

3.    Keuangan Negara adalah semua hak yang dapat dinilai dengan uang, demikian pula segala sesuatu baik berupa uang atau barang yang dapat dijadikan milik Negara berhubungan dengan hak-hak. Berikut merupakan pengertian keuangan Negara dari..
A.    M. Ichwan
B.    Geodhart
C.    Van der kamp
D.    Glen A. Wels
E.    Plato

4.    Berikut yang bukan merupakan sumber-sumber keuangan Negara adalah..
A.    Pajak
B.    Retribusi
C.    Keuntungan BUMN
D.    Koperasi
E.    Penerimaan bea dan cukai

5.    Pungutan resmi yang dilakukan oleh pemerintahan terhadap barang-barang tertentu yang masuk atau keluar dari Negara adalah pengertian dari..
A.    Pajak
B.    Operasi lalu lintas
C.    Pinjaman
D.    Hibah
E.    Bea dan cukai

6.    Laporan keuangan pemerintah daerah yang telah diperiksa oleh Badan Pemeriksa Keuangan harus disampaikan kepada DPRD selambat-lambatnya….
A.    6 bulan
B.    9 bulan
C.    1 tahun
D.    2 tahun
E.    5 tahun

7.    Pungutan yang dilakukan pemerintah berdasarkan undang-undang adalah…
A.    Keuangan Negara
B.    Retribusi
C.    Pajak
D.    Kekayaan Negara
E.    Keuntungan BUMN

8.    Berikut asas-asas keuangan Negara, kecuali..
A.    Asas tahunan
B.    Asas kesatuan
C.    Asas mandiri
D.    Asas profesionalitas
E.    Asas akuntabilitas

9.    Asas tahunan memberikan persyaratan bahwa anggaran Negara dibuat secara tahunan, harus mendapat persetujuan dari…
A.    MPR
B.    Presiden
C.    Menteri keuangan
D.    DPR
E.    Kepala Daerah

10.    Suatu daftar atau pernyataan yang terperinci mengenai kondisi keuangan Negara yang mencakup penerimaan dan pengeluaran Negara disebut..
A.    Aset Negara
B.    Laporan keuangan Negara
C.    APBD
D.    BPK
E.    APBN

11.    Mengharuskan pengelolan keuangan Negara ditangani oleh tenaga yang professional merupakan asas…
A.    Profesionalitas
B.    Proporsionalitas
C.    Akuntabilitas
D.    Universalitas
E.    spesialitas

12.    Berikut alasan dilakukan keuangan Negara, kecuali..
A.    Dapat memengaruhi pertumbuhan ekonomi
B.    Dapat merugikan Negara
C.    Dapat menjadi stabilitas ekonomi
D.    Dapat merelokasi sumber-sumber ekonomi
E.    Dapat mendorong redistribusi pendapatan

13.    Berikut yang bukan termasuk tugas pengelolaan keuangan Negara oleh menteri keuangan adalah….
A.    Menyusun kebijakan fiskal dan kerangka ekonomi makro
B.    Mengesahkan dokumen pelaksanaan anggaran
C.    Menyusun rancangan anggaran kementrian Negara
D.    Melakukan perjanjian internasional di bidang keuangan
E.    Melaksanakan fungsi bendahara umum negara

14.    Menyusun dan melaksanakan kebijakan pengelolaan APBD merupakan tugas dari…
A.    Menteri keuangan
B.    Pimpinan lembaga Negara
C.    BPK
D.    Kepala Daerah
E.    Bank Indonesia

15.    APBN merupakan kepanjangan dari..
A.    Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara
B.    Asuransi Penerimaan dan Belanja Negara
C.    Anggaran Penerimaan dan Bank Negara
D.    Asuransi Pendapatan dan Bank Negara
E.    Anggaran Penerimaan dan Belanja Negara

16.    Lembaga yang bertugas mengelola keuangan Negara adalah..
A.    BPK
B.    Menteri Keuangan
C.    DPR
D.    DPD
E.    MPR

17.    Menetapkan dan melaksanakan kebijakan moneter serta mengatur dan menjaga kelancaran sistem pembayaran dilakukan oleh….
A.    Presiden
B.    Bank Sentral
C.    MPR
D.    BPK
E.    Menteri Keuangan

18.    Bank Indonesia sebagai Bank Sentral bertujuan mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah. Untuk mencapai tujuan tersebut, Bank Indonesia harus melakukan..
A.    Penyuluhan
B.    Retribusi
C.    Kebijakan Moneter
D.    Peminjaman
E.    Penjualan

19.    Bank Indonesia berfungsi sebagai jaringan pengaman sistem keuangan melalui fungsi Bank Sentral sebagai
A.    Inflation targeting framework
B.    Provite motive
C.    Outcome
D.    Leader of the Last Resort(LoLR)
E.    Best practice

20.    Kegiatan di sector Badan Usaha Milik Negara/Daerah (BUMN/BUMD) yang orientasinya mencari keuntungan yaitu..
A.    Pengelolaan Moneter
B.    Redistribusi Ekonomi
C.    Redistribusi Pendapatan
D.    Best Practice
E.    Profit Motive

Essay
1.    Apa yang dimaksud asas Universalitas?
2.    Apa yang anda ketahui tentang pengelolaan keuangan Negara subbidang pengelolaan fiskal?
3.    Kapan laporan keuangan pemerintah daerah disampaikan ke DPRD?
4.    Jelaskan maksud dibuat ketentuan sanksi terhadap penyimpangan kebijakan tentang pengelolaan APBN/APBD!
5.    Sebutkan Alasan perlu dilakukannya pengelolaan keuangan Negara!

Kunci Jawaban Pilihan Ganda

Kunci jawaban ESSAY

1.    Asas Universalitas(kelengkapan), memberikan batasan bahwa tidak diperkenankan terjadinya pencampuran antara penerimaan Negara dengan pengeluaran Negara.

2.    Pengelolaan keuangan Negara subbidang fiskal meliputi kebijakan dan kegiatan yang berkaitan dengan pengelolaan APBN mulai dari penetapan Arah dan Kebijakan Umum(AKU), penetapan strategi dan prioritas pengelolaan APBN, Penyusunan anggaran oleh pemerintah, pengesahan anggaran, pengawasan anggaran, penyusunan perhitungan anggaran Negara(PAN) sampai dengan pengesahan PAN menjadi undang-undang.

3.    Laporan keuangan pemerintahan daerah yang telah diperiksa oleh Badan Pemeriksa Keuangan harus disampaikan kepada DPRD selambat-lambatnya 6 bulan setelah berakhirnya tahun anggaran yang bersangkutan.

4.    Ketentuan sanksi tersebut dimaksudkan sebagai upaya preventif dan represif serta berfungsi sebagai jaminan atas ditaatinya undang-undang tentang APBN / peraturan daerah tentang APBD yang bersangkutan.

5.    - Dapat memengaruhi pertumbuhan ekonomi
    - Dapat menjamin stabilitas ekonomi
    - Dapat merelokasi sumber-sumber ekonomi
    - Dapat mendorong redistribusi     pendapatan.



       Itulah tadi artikel mengenai TUGAS PPKN : SOAL DAN KUNCI JAWABAN MATERI KEUANGAN NEGARA. Pastikan kalian selalu update informasi-informasi terbaru dari Blog Aku Anak Indonesia ya..

Terimakasih sudah berkunjung..semoga bermanfaat


Salam Sobat indonesia!

No comments:

Post a Comment